My Great Dream: Ajak Aku Kesana

Mata aku nggak berkedip-kedip. Terpenganga aku ngeliatnya. Nggak pake mulut terbuka apalagi sampe ngebentuk huruf O.
Bukan karena ngeliat cowok bening, manis, cakep atau pun pangeran ganteng. Bukan juga ngeliat sosok mengerikan seperti -------------- (Disensor!! Nggak perlu disebutin kali yakk.. haha). Apalagi karena ngeliat bintang korea yang lagi nunggu aku dengan mobil Lamborghini-nya. Hahh.. pokoknya bukannnn deh,,

-FOTO.-

Yooiii foto, tau lah yaa...
Foto-foto ini lah yang telah mengalihkan duniaku!! .
Nggak hanya sekedar memamerkan keindahan ataupun kemegahan. Tapi, masing- masing dari tempat tersebut punya kesan filosofi tersendiri buatku. Asiiikk dah bahasanya

Foto-foto itu adalah tempat-tempat yang pengen banget aku kunjungi. Seandainya sebuah magnet. Tempat-tempat tersebut bagai kutub utara dan aku kutub selatannya. Rasanya, ada semacam chemistry yang menarikku untuk menginjakkan kaki disana.

Inilah 7 tempat yang berhasil bikin aku jatuh hati.

1. Ka'bah, Mekkah. (Saudi Arabia)
Tempat pertama yang ingin aku kunjungi bersama orang-orang yang aku sayangi adalah rumah sejuta umat muslim. Kelak,  ketika aku di depan Ka'bah dan juga di tempat lainnya (ex: Jabal Rahma), dalam hati aku akan berkata: "Peliharalah mereka (orang-orang yang aku sayangi). Karena merekalah harta termahal yang pernah kumiliki." Monumen Jabal Rahmah merupakan icon favorit ketika umat muslim melengkapi rukun islamnya yang ke 5. Sebuah saksi abadi ketika cinta (Nabi Adam dan Hawa) harus diuji sebelum mereka dipertemukan kembali. Tulus dan kesabaran adalah kekuatan cinta yang sebenarnya.  Cinta dan takdir lah yag memangkas segala ketidakmungkinkan di dunia ini.

2. Stamford Bridge Stadion, London. (UK)
Sebuah filosofi, bola itu bundar. Sesuatu bisa saja terjadi di luar perkiran kita, nothing is impossible. Itulah sepakbola. I'm lovin it. Dan, markas salah satu penggawa the big four ini menjadi salah satu pilihanku. Nggak pernah ada kata 'ya' bagiku untuk nonton langsung d stadion khususnya pertandingan lokal. Selain marak dengan hujan botol, kondisi yang tak aman menjadi penyebab utama. Berbanding 180o dengan pertandingan di Negeri Ratu Victoria ini. Rasanya semakin tergiur untuk duduk di tribun bersama para pencinta The Blues (Chelsea FC).

  3. Danau Kakaban, Laut Sulawesi (Indonesia).
Dia danau bukan sembarang danau. Dia adalah danau dalam lautan. Danau sejenis ini hanya ada dua di dunia. Tapi, danau ini lebih juara kalo ngomongin kekayaan ubur-ubur tak beracunnya. Great.. Sebuah kuasa Tuhan, ubur-ubur yang ditakuti kini justru mejadi teman bermain ketika kita bermandikan air di danau ini. Begitu juga simbiosis dengan biota sekitarnya. Ada rasa saling keterbutuhan di antara mereka. Mungkin, karena mereka juga tau, hidup sendiri jauh lebih berat bila dibandingkan dengan hidup bersama-sama.


4. Grand Canyon Skywalk (Arizona – USA)
Batu ukir alami. Yooii aku sebut itu buat gambar yang ada di samping ini. Usut punya usut, view  ini telah ada sejak 2000 juta tahun yang lalu. Ketika Sungai Colorado dan anak sungainya memotong lapis demi lapis sedimen saat dataran tinggi Colorado mulai terangkat. So Amazing!!!. Sekerasnya-kerasnya dataran Grand Canyon, pada akhirnya bisa luruh juga oleh air. Hhhmm, bisa jadi sekeras-kerasnya hati seseorang, nggak ada yang bisa menjamin hati bakal tetap kokoh dengan kekerasan hatinya. Maybe..


5. Universitas Bremen (Jerman)
Fachbereich Biologie / Chemie der Universität Bremen aka Fakultas Biologi dan Kimia Universitas Bremen. Wwwaawwww... kalo kita ngaku seorang biologist, menurut aku wajib banget tau tempat ini.  Buat yang mau nerusin ke jenjang lebih tinggi, tempat ini adalah option yang cocok. Kalo seandainya aku jadi orang yang beruntung boleh deh aku nambah embel-embel di belakang namaku, M.Sc (Ngarep banget yahh,haha). Aku bakal ambil prodi Ekologi or Marine Biology. Many knowledge could be get and collect to us. Sudah saatnya kita membuka mata dan memeluk dunia juga mimpi-mimpi kita. So, carilah ilmu hingga ke negeri bavaria (Germany). Karena ilmu nggak hanya hanya ada di China,Hahaha

6. Momofuku Ando Instant Ramen Museum, Osaka (Jepang)
Instan. Kalo denger kata ini, otak aku langsung ngerucut ke makanan, mie tentunya. Mie adalah makanan jadul, dia lahir di Jepang ketika terjadi perang dunia II. Memang sih masih banyak makanan-makanan yang jauh lebih tua umurnya diluar sana. Tapi, menurut aku mie itu unik. Hingga sekarang, taun berapa skg??? Yuupp, 2012. Adakah yang lupa dengan mie instan? Semua generasi di dunia tau dan suka mie (bukan promosi nih yee..). Bahkan, tiap negara di dunia berinovasi terhadap jenis mie. Tapi yaa tetep aja itu mie. Sesuatu yang unik biasanya lebih dilirik dan tak dilekang oleh waktu. Its amazing to visit this museum. We can get the secret of something unique.

7. Korea Selatan
Kalau aku mendarat di daratan yang bernama Korea Selatan ini, aku nggak bisa nyebutin mau kemana aku berpijak dan melanjutkan perjalanan. Terlalu banyak tempat yang ingin aku telusuri di sini. Yang terpenting adalah aku ingin menginjakkan kaki di negeri asalnya Super Junior dan CN Blue. South Korea is too eye catching for me. Aku ingin mempelajari sesuatu yang baru di sini. Mulai dari kuliner, budaya, pendidikan, wisata dan lain-lainnya. Bukan untuk mengejar para public figur Korea Selatan yang terkenal akan pesonanya. Semakin banyak hal baru yang aku temukan kelak disana, semakin aku merasa bahwa aku masih lah bodoh. Nothing. Tapi itulah indahnya hidup, selalu berusaha menjadi lebih baik. Aku senang dengan hal itu, karena aku akan mendapatkan pengalaman. Great experience is a prize of our effort.




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Synapta maculata : Spesies Teripang Jumbo

Jeruk Kingkit (Triphasia trifolia)

Lyric Lagu Will You Marry Me? By Lee Seung Gie (이승기) Ft Bizniz